BUPATI SAFRIAL SAFARI RAMADHAN DI MASJID SABILLUL HUDA PENGABUAN

0

Pengabuan – Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) H Safrial menghadiri acara Safari Ramadhan terakhir Pemkab Tanjabbar Tahun 1438 Hijriah/2017 Masehi di masjid Sabillul Huda Kecamatan Pengabuan. Kamis (8/6) malam.

Pada kesempatan itu, Bupati Safrial menyampaikan beberapa rencana pembangunan di Kecamatan pengabuan diantaramya peningkatan mutu kesehatan masyarakat yang akan dibangun Puskesmas rawat inap.

“Kita sudah memerintahkan Pak Camat untuk membangun Puskesmas rawat inap di kecamatan pengabuan” ujar bupati

Kemudian di bidang pendidikan, pemkab Tanjab Barat juga sudah menjalin kerja sama MoU diantaranya dengan sekolah tinggi parawisata Bandung dan Sekalah Tinggi Perhubungan Darat Bekasi.Selain itu pembangunan infrastruktur juga diprioritaskan, pembangunan jiwa moral akhlak putra putri kita perlu juga kita lakukan sejak dini,” ungkap Safrial.

Di bidang Wisata, Bupati menjelaskan Tanjabbar sudah ada pelabuhan Roro yang telah di buka untuk transportasi laut.

“Mari kita sama-sama hidup rukun sesama umat beragama,” sebut Bupati.

Hadir pada safari Ramadan Pemkab Tanjabbar yang terakhir ini Wakil bupati H Amir sakib, Kepala Bappeda Firdaus Khatab, Kasat Pol PP Samsul Juhari, Camat Pengabuan Hermansyah, serta humas dan protokol dan para jamaah warga desa setempat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *